PWI Sampang Gelar Malam Resepsi dan Tasyakuran HPN ke 71

SAMPANG - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) cabang Sampang melakukan malam resepsi dan tasyakuran dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) yang ke 71. Tasyakuran ini dilaksanakan di Pendopo Bupati Sampang, Selasa (28/02/2017). Hadir dalam acara malam resepsi dan tasyakuran ini Wakil Bupati Sampang Fadhillah Budiono,Forkopimda,Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Sampang, Ormas,LSM dan seluruh wartawan di Kabupaten Sampang.

Dalam sambutannya ketua PWI cabang Sampang H.Moh.Bahri menyampaikan,dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) yang ke 71, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sampang telah melaksanakan beberapa kegiatan diantaranya,melakukan dialog publik tentang diskusi banjir Sampang dengan beberapa unsur yang telah kita hadirkan untuk menyerap aspirasi masyarakat masalah banjir.

PWI Sampang juga telah sukses menggelar lomba karya tulis ilmiah dengan tema " Pendidikan dan pembangunan Kabupaten Sampang".Selain itu,PWI Sampang juga melaksanakan lomba lari meraton sejauh 5 Km dan jalan sehat ini semua hasil kerja sama dengan Pemkab dan PWI Sampang,ujarnya.

Dia juga menyampaikan, malam ini termasuk malam puncak Hari Pers Nasional (HPN) ke 71,semuga HPN menjadi baromiter dan menjadi cambuk, utamanya kepada insan Pers Kabupaten Sampang agar menjadi jurnalis yang sehat,kritis dan inovatif tetap kritis untuk menjadi kontrol di Kabupaten Sampang. "Kami banyak berterima kasih kepada segenap pihak yang telah membantu semua acara HPN yang telah terselenggara dari awal hingga akhir,tandasnya.

Ditempat yang sama Fadhillah Budiono selaku Wakil Bupati Sampang mengatakan,dalam diskusi publik tentang banjir Sampang,pihaknya menilai bahwa Sampang tidak bisa mengatasi banjir jika tidak minta bantuan dari pusat.Kita ini hanya bisa memberikan bantuan berupa makanan bagi masyarakat yang terdampak banjir,itupun beberapa ribu yang kita drop masih kurang.

"Dan saya sangat mengapresiasi kepada seluruh wartawan Kabupaten Sampang yang sudah melaksanakan beberapa kegiatan,seperti lari meraton dan lomba karya tulis ilmiah.Dan semuga Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) cabang Sampang maju terus untuk menjalankan tuga tugas jurnalis,tuturnya.(din)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement