PAUD Dan Poskesdes Pulau Telo Baru Diresmikan

KUALA KAPUAS – Peresmian Paud Holistik Integratif (HI) TK Permata Bunda dan Poskesdes Desa Pulau Telo Baru diresmikan secara langsung oleh Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat didampinggi Ketua TP PKK Kabupaten Kapuas Ary Egahni Ben Bahat, Rabu (19/4) siang. Peresmian itu ditandai dengan pembukaan selubung papan nama dan penguntingan pita.

Sebelum peresmian anak-anak Paud HI Permata Bunda itu menampilkan secara langsung berbagai penampilan seperti menyanyi, fasion show, tarian serta pembacaan doa-doa. Disampaikan harapan oleh Bupati Kapuas untuk anak-anak agar dapat tamat baca tulis Alquran sebelum usia 12 tahun. “Kita merasa bangga dengan anak-anak serta guru-guru yang sudah mendidik,” ucap Ben pada kesempatan itu. Lebih lanjut ia menerangkan bahwa anak-anak adalah aset bangsa dimasa depan.

“Dengan membuat pondasi yang kuat bagi mereka dari ilmu pengetahuan mereka akan menjadi manusia yang punya kualitas, mereka lah yang akan menjadi pemimpin masa depan,” terang Bupati Kapuas. Ia juga menyatakan agar berhati-hati dan berperang terhadap narkoba, zenit serta judi juga bersama-sama untuk menjaga kerukunan, kedamaian, kebersamaan dan saling bergandengan tangan untuk membangun Kabupaten Kapuas.
 
Disampaikan pula oleh Bunda Paud Kabupaten Kapuas ucapan syukur karena dapat berkumpul bersama-sama dalam peresmian tersebut, ia juga menyampaikan rasa terharu dan bangganya atas penampilan yang sudah ditampilkan oleh anak-anak pada kesempatan itu serta menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Kepala Desa serta seluruh warga Pulau Telo. “Apa yang dilakukan ini tentu saja tidak bisa dilakukan Kepala Desa atau Ketua TP PKK Desa  sendirian tetunya butuh kerja sama dan dukungan dari semua pihak,” ucap Ary Egahni.

Masih ditempat yang sama disampaikan laporan oleh Gunawan selaku Kepala Desa Pulau Telo Baru tentang kondisi desanya tersebut serta sumber dana yang digunakan untuk pembangunan. “Untuk membangun Poskesdes serta TK Paud kami mengunakan dana dari PBH yaitu Pajak Bagi Hasil,” bebernya. Ia juga memberitahukan bahwa untuk jumlah penduduk Desa Pulau Telo Baru yaitu 2.650 jiwa dan KK sekitar 600 orang. (NATA)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement