Dinsos Berikan Sejumlah Bantuan Peralatan Pada Warga Melalui Ajang SPKP Ke 1 Tahun 2019


Walikota didampingi Kadinsos Drs Zainullah S.Pd saat memberikan bantuan peralata rumah tangga pada warga.

PROBOLINGGO - Komitmen Dinas Sosial (Dinsos) dalam memperhatiakan kebutuhan warga yang membutuhkan uluran tangan terkait bantuan terus dilakukan. Selain pemberian bantuan dalam acar yang dikemas dilingkup Dinsos, Instansi ini juga merealisasikan pemberian bantuan ini dalam kegiatan yang diadakan Pemkot Probolinggo seperti dalam ajang Semarak Pagi Kota Probolinggo (SPKP) episode 1 tahun 2019. Titik sasaran masih mengarah pada Usaha Kecil Menengah  (UKM)  dan kebutuhan warga kurang mampu diwilayah kota Probolinggo. Selain itu, instansi ini juga menunjukkan kepeduliannya pada warga  Lanjut Usia  (Lansia).

Hal ini terpantau saat ajang SPKP berlangsung disepanjang Jalan Mastrip Kecamatan Wonoasih kota Probolinggo, Minggu (3/3) pagi. Seperti kegiatan sebelumnya, pada ajang SPKP periode 1 tahun 2019 ini, Dinsos masih fokus pada pemberian bantuan pada warga kota tersebut, bantuan yang dimaksud berupa sejumlah paket peralatan rumah tangga kepada warga kurang mampu yang diharapkan bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari baik utk rumah tangga maupun usaha.

Drs Zainullah MM selaku Kepala Dinas Sosial kota Probolinggo saat ditemui disela sela kegiatan pemberian bantuan peralatan tersebut mengatakan “Dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat meringankan beban warga kota Probolinggo, setidaknya akan mengurangi beban hidup dan ini merupakan program Dinsos yang secara berkesinambungan akan terus dilakukan.”Ujar  Zainullah

Sementara Habib Hadi Zaenal Abidin dan wawali dalam kesempatan kunjungan ke stan Dinsos dan didampingi oleh Kadinsos Zainullah, berkesempatan memberikan bantuan yang dimaksud secara simbolis kepada perwakilan warga,. “Dengan bantuan ini diharapkan akan dapat memberi manfaat bagi penerima sesuai kebutuhan masing-masing. Setidaknya bagi penerima peralatan akan dapat membantu memperingan tugas pekerjaan.”Ujar walikota. (Suh)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement