Babinsa 0820/07 Wonomerto Nyemplung Ke Sawah


PROBOLINGGO - Tanpa pikir panjang dan rasa ragu Sersan Dua Sudirman turun ke sawah untuk melaksanakan kegiatan membantu masyarakat menaman padi di wilayah tanggung jawab desa binaannya yaitu di Desa Wonorejo, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo. Sawah milik Bpk Joko di Dusun Karang tengah RT 06/RW 02 yang sedang mengolah tanah untuk di tanami padi. Selasa (14-1-20)

Kepada awak media Danramil 0820/07 Wonomerto Kapten Inf Dwi Anang mengatakan bahwa, kegiatan anggotanya, Serda Sudirman, Babinsa Wonorejo hari ini, sedang membantu masyarakat dalam menanam padi, dimulai dari mencabut benih padi selanjutnya memindahkan benih ke tempat yang sudah di siapkan, dan siap untuk di tanam "ungkapnya.

Semoga dengan kegiatan yang dilakukan dapat semakin memupuk rasa keakraban antara TNI dan Masyarakat. "Babinsa akan terus berupaya bersama masyarakat dalam berbagai kegiatan warga dan tercipta Sinergisitas TNI dan Masyarakat, "pungkasnya.

Ucapan terima kasih terlontar dari masyarakat dengan apa yang telah dilakukan Serda Sudirman, di wilayah Binaannya. "Kami selaku masyarakat Desa Wonorejo, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo mengucapkan terima kasih kepada bapak Babinsa yang telah banyak berbuat untuk Desa kami, kami juga menyambut positif kegiatan penanaman padi bersama Babinsa hari ini, diharapkan terjalin silaturahmi yang baik, "ungkap Pak Joko yang merupakan pemilik sawah yang kebetulan sedang dikerjakan. (Suh)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement