Panglima TNI Ziarah Di Makam KH. Abdurahman Wahid

JOMBANG - Kegiatan kunjungan Panglima TNI di Jombang kali ini di khususkan untuk berziarah ke makam KH. Abdurrahman Wahid, dengan di dampingi, Pangdam V Brawijaya juga Forkompinda kabupaten Jombang.

Hal ini di laksanakan dalam rangka memperingati Hari ulang tahun TNI yang ke 73, dengan diiringi memanjatkan doa kepada Allah SWT, serta tabur bunga di pimpin langsung oleh Komandan Panglima Marsekal TNI Hadi Tjahjanto. Dalam area makam Gus Dur di pondok pesantren Tebuireng nampak kesiapan yang di awali dengan beberapa rangkaian yang di mulai dengan upacara dan penghormatan kepada almarhum.

Menurut Panglima dalam wawancara dengan berbagai media (19/09/2018) " Kita semua khususnya TNI harus bisa mencontoh jejak beliau yang sudah di tunjukkan tentang pengorbanan, bagaimana jerih payahnya, pada generasi penerus TNI dan pada dunia tentang perdamaian, Saya Atas nama TNI bersama KAPOLRI sebagai tradisi bersama sama melakukan safari ke POLDA, KODAM untuk menjaga netralitas untuk menjaga keamanan, dan menjaga netralitas yang sudah kita dengang dengungkan".

Ditambahkan Komandan Panglima Marsekal TNI Hadi Tjahjanto "  Mohon bantuan pada semua fihak khususnya teman teman media apabila menjumpai anggota prajurit TNI maupun POLRI yang berfihak pada salah satu calon, laporkan pada Masa. melalui Humas, karena sudah merusak netralitas yang sudah di bina, ingat karirnya tergantung pada bagaimana dia dalam mengemban tugas, sangsinya adalah mulai dari penundaan kenaikan pangkat, pendidikan dan karir " Pungkasnya

Kekompakan, persatuan dan kesatuan TNI dan POLRI akan menjadikan bangsa dan negara Indonesia menjadi kuat, sebagai masyarakat harus bisa dan mau mendukung di berbagai tempat yang di dalamnya beranekaragam latar belakangnya , Berbeda tetapi tetap satu jua. (Jit)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement