Camat Sempu Letakan Batu Pertama Progam Bedah Rumah



BANYUWANGI - Program bedah rumah untuk warga miskin di kecamatan Sempu Banyuwangi sangat digalakan, sebab program ini  sangat membantu sekali bagi warga miskin, terutama rumah para janda yang tidak layak huni.

Kali ini rumah ibu Hanidi 70 th yang terletak di dukuh Bendokerep Rt.1 Rw 1 dusun Awu-Awu desa Temuasri kecamatan Sempu pada hari Selasa (3/10) pagi pukul 6.00 secara gotong royong kepala desa Temuasri ‘Ali Sadikin, camat Sempu Kholid Askandar, bersama Kapolsek Sempu diwakili, dan para warga yang dikomendani oleh kepala dusunnya, langsung merobohkan rumah ibu “ Hanidi” hingga rata dengan tanah.

Setelah dirobohkan dan langsung semua puing-puing rumah dibersihkan, sehingga bersih. Untuk matrial bangunan seperti batako, pasir dan semen sudah disiapkan. Camat Sempu “Kholid Askandar” Peletakan batu pertama, pertanda bedah rumah bisa dumulai. Peletakan batu pertama secara bergilir dengan perwakilan dari Kapolsek Sempu yang disaksikan oleh kepala desa Temuasri, kepala dusun dan warga yang ikut gotong royong.

Kholid Askandar menjelaskan bahwa bedah rumah di kec. Sempu sangat digalakkan, semua itu dengan tujuan membantu secara sosial dan gotong royong bagi rumah warga miskinang tidak layak huni, sehingga warga miskin yang rumahnya tidak layak huni bisa berdiri lagi secara permanen dan bersih sesuai dengan rumah sehat. Seperti rumahnya ibu. Hanidi ini yang dibedah, rumahnya sudah tidak layak huni,  keadaannya memprehatinkan, dan  Ibu Hanidi  janda tua umurnya sekitar 70 th,sangat memerlukan pertolongan.

Bedah rumah ini adalah program dari Kapolres Banyuwangi melalui  BAZNAS , dan UP-ZIS sempu juga ikut didalamnya melalui Program Gotong Royong Rp 1000,- (Gentong 1000). Gentong seribu ini sangat membantu pada saudara-saudara kita yang membutuhkan, dengan masyarakat se-kecamatan Sempu menabung serebu rupiah setiap hari  bisa menolong semua saudara kita yang sangat membutuhkan. Ungkapnya (jok).-ok
Lebih baru Lebih lama
Advertisement