Semangat KPH Jombang Peringati Hari Jadi Yang Ke 57 Dengan Upacara Dan Potong Tumpeng

JOMBANG - Administratur KPH jombang beserta semua jajaran dan pegawai di semua tingkatan merayakan hari ulang tahun ke 57 dengan melakukan Upacara dan apel siaga dilanjutkan dengan potong tumpeng, tanda semangat yang baru dan berharap semakin maju dalam mengelola perusahaan milik negara.

Hal demikian di laksanakan tepat di kantor pertemuan milik perhutani dan dimaksudkan agar dalam melaksanakan tugas sebagaimana sudah diatur dalam undang-undang bisa ada semangat baru kedepannya semakin maju dan mapan meski itu perlu adanya perubahan khusus.

Dalam kesempatan ini (29/03/2018) di paparkan oleh Adm yang baru sebut saja Lorentius Suhartana didepan para staf KPH jombang, WAKA, KPLW, KSS, BKPH dan RPH juga para mandor, mengibaratkan sebuah tembok yang sudah rusak janganlah ikut ikutan merusak, namun sebisanya untuk memperbaiki kalaupun tidak bisa memperbaiki paling tidak jangan ikut - ikutan merusak.

Menurut Waka timur Rokhimad mengatakan pada wartawan Surabayanewsweek.com. " Kita harus selalu bersemangat dalam menjalani pekerjaan serta meningkatkan kualitas kerja supaya bisa lebih baik " ungkapnya.

Sementara dari Adm KPH Jombang Ir.Lorentius Suhartana menegaskan " Untuk maju dan mapan ada beberapa hal yang harus dipenuhi, ayo bersama mendukung perusahaan kita,  dalam konteks bekerja Kalau tidak bisa memperbaiki maka kita harus menjaga, kalau tidak bisa menjaga ya tinggalkan saja jangan kemudian ikut merusak, semua harus menjadi baik minimal untuk dirinya, kebaikan kita berimbas pada keluarga karena kita sebagai pejabat mempunyai talenta yang luar biasa, saling melengkapi, mengingatkan, dibina, suatu saat nanti akan bisa berubah untuk menjalankan tugas dan tupoksi, dengan sebaik-baiknya, demi perusahaan yang kita cintai " Paparnya.

Dalam kesempatan acara ini KPH Jombang memberikan sedikit rejeki pada anak yatim  sekitar 80 anak,  karena betapapun kita masih banyak diluaran sana yang kondisinya dianggap masih susah dibandingkan dengan yang ada di lingkup perhutani, dan semua berharap agar dalam melaksanakan tugas nanti selalu bersyukur dengan apa yang dimiliki. (Jit)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement