TMMD 101 Kodim 1022 / Tanah Bumbu Bedah Rumah Milik Syaiful Telah Selesai 100 %


BATULICIN - Seiring berjalannya waktu rumah milik Syaiful (53) warga Rt 07 Kelurahan Batulicin Kecamatan Batulicin Kabupaten Tanah Bumbu telah mencapai puncaknya yakni telah selesai 100 %. pada  (24/4/18)
Pekerjaan rumah Syiful ini memakan waktu yang cukup singkat namun hasilnya memuaskan.  Walaupun bukan tukang asli yang mengerjakan namun hasilnya melebihi dari hasil kerjaan tukang asli.

Karena yang mengerjakan rumah Syaiful ini adalah para personil TNI Kodim 1022 Tanah Bumbu yang tergabung dalam Satgas Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD)101.

Warga yang ikut menyaksikan proses pembedahan rumah milik Syaiful ini ikut bingung, karena menurut mereka sepertinya baru kemarin pembangunan rumah milik Syaiful dimulai tapi tiba-tiba kok udah selesai.
"saya bingung melihat para pekerjanya yakni personil TNI yang tergabung dalam satgas TMMD, mereka sangat cepat bekerjanya dan hasilnya rapi.  Awalnya saya mengira pekerjanya pasti tukang bangunan namun lama kelamaan ternyata yang mengerjakan adalah personil TNI Kodim 1022 Tanbu"sebutnya.

Syaiful sipemilik rumah tak henti - hentinya mengumbar senyuman, karena dia tidak menyangka rumah yang dulunya tidak layak huni sekarang sudah disulap menjadi rumah huni yang nyaman untuk ditinggalin Syaiful sekeluarga.

"Rumah saya ini telah berubah menjadi ibarat Istana bagiku, untuk itu saya selalu bersyukur kepada Allah atas karunia yang diberikan dan selalu menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada Bapak Komendan Kodim 1022 /Tanah Bumbu Lekol ZCI. Andi Setiawan,S.Sos. karena berkat beliaulah rumah saya selesai dibedah" tururnya.

Dia juga akan selalu berdo'a sambungnya semoga Bapak Dandim Tanbu beserta Jajarannya khususnya yang tergabung dalam Satgas TMMD ini akan selalu mendapatkan rachmat dan hidayah dari Allah Swt. "Khususnya akan selalu sehat jasmani dan rohani didalam mengemban tugas sebagai anggota TNI"pintanya.

Sementara rumah Sano (52) yang berada di RT 15 juga sudah pada tahap Finishing pengecetan. "Mungkin dalam 1 atau 2 hari pengecetan rumah milik Sano ini akan selesai"beber Pasi Intel Kodim 1022 Tanah Bumbu Kapten INF Budi Sarjono. (MAIYA)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement